Inter Nangis! Harga Buangannya Ini Naik 12 Kali Lipat Usai Piala Dunia dan Diperebutkan 4 Klub EPL

Usai Piala Dunia resmi berakhir, efek dari kompetisi internasional 4 tahunan tersebut kini makin nyata. Beberapa pemain yang tadinya biasa saja seperti Domagoj Vida, nasibnya kini berubah karena harganya makin meroket dan jadi incaran klub-klub besar.


Tak hanya Vida, Diego Laxalt kini juga mengalami nasib mujur usai tampil impresif dan jadi bintang kejutan di tim nasional Uruguay. Bagaimana tidak, sebelumnya gelandang klub Serie A, Genoa ini hampir tak pernah dapat jam main selama timnas Uruguay menjalani kualifikasi PD.


Dulunya Laxalt juga cuma sampah Inter yang gagal total karena tak mendapat jam main selama 3 tahun membela klub yang kini dilatih Spalletti tersebut hingga ia akhirnya berhasil membalikkan keadaan dengan jadi langganan starter di Genoa.

Nasib mujur Laxalt tak berhenti di level klub karena akhirnya ia dapat jam main yang lumayan di laga PD 2018 timnas Uruguay melawan Saudi Arabia meski diturunkan dari bangku cadangan. Ia kemudian jadi langganan starter di laga PD berikutnya sampai Uruguay terdepak oleh Prancis di fase gugur.

Berkat performanya yang naik akhir-akhir ini, harga pemain yang terakhir dibuang Inter seharga 'cuma' 2 juta pounds ke Genoa di 2016 itu meroket 12 kali lipat lebih ke angka 25 juta.

Kini tercatat setidaknya ada 4 klub Liga Inggris (EPL) yang memburunya yaitu Newcastle, Crystal Palace, Bournemouth, dan West Ham.

sumber

Artikel Terkait

Inter Nangis! Harga Buangannya Ini Naik 12 Kali Lipat Usai Piala Dunia dan Diperebutkan 4 Klub EPL
4/ 5
Oleh

Berlangganan

Suka dengan artikel di atas? Silakan berlangganan gratis via email